Bingung memilih warna lipstik karena khawatir terlihat menor
dengan kulit gelapmu? Jangan takut untuk bereksperimen dengan warna.
Orang berkulit gelap pun bisa eksis dengan berbagai nuansa warna
lipstik.
Berikut ini beberapa warna lipstik yang bakal bikin kulit gelapmu makin bersinar, dilansir dari Style Craze.
1. Copper Brown
Warna lipstik cokelat tembaga coklat akan membuat bibir si kulit gelap terlihat lebih
sensual. Berbagai nuansa cokelat tembaga akan tampak alami dengan kulit
ini.
2. Merah
Tak hanya wanita berkulit
cerah yang kelihatan seksi dengan lipstik merah. Wanita berkulit gelap
pun cocok mengenakan lipstik merah. Lihat saja Rihanna yang tampak
bersinar dengan lipstik merah bernuansa oranye. Kamu juga bisa memilih
nuansa warna merah yang lebih gelap untuk kulitmu.
3. Rose Pink
Kalau
kamu ingin tampil segar dengan nuansa pink, pilih warna lipstik rose pink.
Warna lembut ini akan menjadi lipstik nude untuk mereka yang berkulit
cerah, tetapi akan tampak menyala pada kulit gelap.
4. Magenta
Bibir
sewarna permen seperti Lupita Nyong'o? Jangan minder untuk
mengenakannya. Kamu juga bisa tampil ceria dengan lipstik magenta
seperti Lupita.
5. Chocolate Brown
Berbeda
dari copper brown, chocolate brown adalah nuansa warna cokelat yang
lebih gelap. Cocok buat kamu yang ingin tampil seksi dengan lipstik
gelap ala Kylie Jenner.
6. Peach
Nuansa lipstik
warna peach memang paling cocok untuk orang-orang berkulit gelap. Warna
ini bisa membuat wajah terlihat lebih segar tanpa terlihat menor.
7. Bronze
Ingin tampil mewah dengan nuansa keemasan untuk pesta di malam hari? Coba sentuhan lipstik emas dalam warna bronze.
8. Nude
Buat
yang terbiasa tampil simple, warna nude bisa dijadikan andalan.
Supermodel Jourdan Dunn juga hobi memakai lipstik warna ini untuk mempercantik
bibirnya, kok.
Itu guys cara memilih lipstik sesuai dengan warna bibir kita. Jangan sampai salah pilih warna lipstik yaa.
Cara membuat Bibir berwrna Merah Muda Secara Alami. http://laelyas.blogspot.co.id/2015/11/tips-membuat-bibir-pink-alami.html
0 comments :
Post a Comment